Minggu, 23 April 2017

(Hope And Miracle) Belajar dari 3 Tokoh Dunia Yang Paling Berpengaruh

http://ifotong.blogspot.com/2017/04/hope-and-miracle-belajar-dari-3-tokoh.html
Hope and Mircale, Semua pasti terwujud.

Pagi sobat kelontong, kali ini saya ubah ya, saya akan terus menyambut kalian semua dengan kata selamat pagi untuk kita selalu semangat seperti kita pada pagi hari. Jadi kita menjadi kelontongers yang semangat setiap hari nya dan siap menggapai apa yang kita inginkan. Nah kelontongers, tidak menutup kemungkinan ketika kita mengejar mimpi kita atau hal yang kita inginkan selalu saja ada hambatan yang membuat kita rasanya tidak ingin bangkit lagi. Benar ya kelontongers ?

Nah, kali ini saya akan lanjut membuat blog dengan Tema Hope and Miracle. Sedangkan Done diatas hanya pelengkap saja kelontongers. Kelontongers, saya yakin bahkan kita sepakat ya.. Bahwa setiap orang selalu ada rasa nya ingin menyerah, tidak ingin melakukan nya lagi dan ada juga yang sudah mencapai titik nadir nya ingin menghentikan semua ini.

Tapi teman-teman PERCAYA lah bahwa ketika kita ingin menyerah yang bahkan kita pikir TIDAK MUNGKIN lagi, itu masih MUNGKIN karena kita disini memiliki yang namanya HARAPAN 
( HOPE ) dan KEAJAIBAN (MIRACLE). HARAPAN adalah sesuatu yang masih memiliki kemungkinan kita dapat mencapai apa yang kita inginkan dan KEAJAIBAN kita serahkan kepada yang Maha Kuasa.

Kita semua disini sobat kelontong, melakukan sesuatu untuk mencapai impian bukan hanya dengan HATI dan PIKIRAN tapi kita harus melibatkan yang namanya TUHAN untuk meraih nya. Ketika HATI DAN PIKIRAN telah lelah dan ingin menyerah percaya lah yang namanya 'HARAPAN' itu pasti akan muncul.

KEAJAIBAN pasti akan menjadi nyata ketika kita telah melakukan dengan maksimal sisa 'HARAPAN'. SETIAP hal sobat kelontong, kita selalu memiliki yang namanya HARAPAN. Percaya lah sobat kelontong.

Ex :

1. Thomas Alfa Edison

Telah melakukan 9.999 kali percobaan dalam membuat bola lampu, tapi karena ia memiliki sebuah kekuatan yang nama nya 'HARAPAN' (HOPE) percobaan yang ke-10.000 membuat kita sekarang dapat menikmati hasil cobaan nya. Bisa kita bayangkan ketika dia telah menyerah ? dan tidak memiliki harapan lagi ? :)

2. Kolonel Sanders

Pemilik KFC, siapa yang tidak kenal ? Ketika dia menjajahi ayam goreng yang sedap dan tidak seorang pun ingin mencicipi -nya di usia nya yang sangat renta yang kita pikir tidak mungkin dengan usia seperti itu memiliki namanya HARAPAN, tetapi dia masih percaya bahwa masih ada namanya 'HARAPAN', dan viola.. 'KEAJAIBAN' pun terjadi bahkan melampui batas 'HARAPAN'-nya.

3. Merry Riana

Terakhir sobat kelontong, MERRY RIANA siapa yang tidak mengenal tokoh public 'MIMPI SEJUTA DOLAR', ketika dia dalam keadaan terpuruk nya, uang nya habis karena bangkrut ketika main saham, orang tua nya dalam keadaan sulit, harus melunasi pinjaman di universitas nya, dll yang banyak sekali cobaan menghantam diri nya. Tapi ada 1 yang tidak bisa dihantam oleh cobaan tersebut, yaitu 'HARAPAN' dan sampai sekarang dia menjadi tokoh wanita muda yang inspiratif hingga di penjuru asia tenggara ini.

Terakhir dari saya teman-teman, kekuatan tanpa batas adalah ketika kita bekerja bukan hanya menggunakan HATI dan PIKIRAN tapi juga dengan mengandalkan 'TUHAN'. Dan hal yang tidak akan pernah mati adalah 'HARAPAN', serta hal yang pasti akan terjadi adalah 'KEAJAIBAN'. PERCAYA LAH TEMAN-TEMAN KITA PASTI BISA MENCAPAI APA YANG KITA INGINKAN. KARENA 'HARAPAN' selalu ada walaupun hanya setitik.

Baca Juga :


Tidak ada komentar:

Posting Komentar